Logo Header

Rakor Panitia PSBM ke 23, Peserta Terdaftar Capai 1000 Orang

Haspan
Haspan Kamis, 27 April 2023 08:43
Rakor Panitia PSBM ke 23, Peserta Terdaftar Capai 1000 Orang

FAKTAKOTA, MAKASSAR– Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) ke 23 akan digelar di Kota Makassar, 29-30 April, di Hotel Four Points by Sheraton, Makassar.

Rapat Koordinasi panitia pelaksana PSBM bersama Pemkot Makassar dan Pemprov Sulsel, menyebutkan hingga saat ini telah terdaftar peserta hingga 1000 orang, dari berbagai daerah se nusantara hingga luar negeri.

Ketua Panitia PSBM, H. Mashur bin Muhammad Alias, salah satu pebisnis Sulsel yang telah sukses di negeri Jiran, Malaysia menyampaikan harapan agar pertemuan PSBM ke 23, dapat meningkatkan indeks perekonomian di Indonesia.

“PSBM adalah ibadah. Panitia tidak mencari panggung, tapi ingin menaikkan Indeks perekonomian di Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan melalui Saudagar Bugis Makassar,” tegasnya, Rabu (26/4/2023).

Ketua Panitia PSBM H. Mashur bin Muhammad Alias, didampingi Wakil Ketua, Haikal dan Sekretaris Mastuti Betta, wakil Sekretaris Muktadir dan beberapa bidang, mengevaluasi persiapan acara dan bersinergi langsung dengan pihak pemprov/ pemkot Makassar.

Menurut H.Mashur, saatnya untuk mendorong dan membangkitkan kembali semangat kesuksesan Bugis Makassar.

“Dulu para leluhur kita adalah saudagar yang sangat berpengaruh di Republik ini. Kita sebut saja orang tua Kita Pak H Yusuf Kalla,pak Aksa Mahmud dan masih banyak yang lainnya,” ungkapnya.

H Mashur menyatakan, para Saudagar Bugis-Makassar ini akan menularkan keberhasilan nya melalui diskusi yang menghadirkan kalangan pebisnis yang handal termasuk akademisi, agar menemukan inovasi baru yang bisa dicopy paste oleh peserta dan diterapkan dalam memajukan usahanya.

“Saya berharap juga kepada adik adik mahasiswa yang hadir bisa mengcopy paste para seniornya yg sudah sukses. Oleh karenanya PSBM ke 23 akan memberikan rekomendasi yg dibutuhkan masyarakat sulsel dan diharapkan ada tindak lanjutnya,” pungkasnya.

Penulis : Irza
Haspan
Haspan Kamis, 27 April 2023 08:43
Komentar