Lurah Lae lae Pantau Kantibmas dan Kebersihan Pulau Gusung
FAKTAKOTA– Lurah Lae lae Muhammad Said menyambangi Pulau Gusung yang masuk wilayah administratifnya untuk melakukan pemantauan kebersihan wilayah, Kamis (21/7).
Muhammad Said bersama unsur 3 pilar Kelurahan Lae lae, Binmas Aiptu Mustang Rahman dan Babinsa Serda Hasanuddin juga memantau keamanan ketertiban masyarakat (kantibmas).
Muhammad Said menghadirkan sejumlah penghuni pulau untuk menekankan warga menjaga kebersihan dan kantibmas demi keamanan dan kenyamanan pengunjung pulau baik wisatawan lokal maupun wisatawan internasional.
“Keberaihan dan keindahan pulau tetap terus dijaga apalagi tampak depan, karena pandangan pertama arus datang dan pergi para pengunjung pulau ada di situ,” kata Said.
Selain kebersihan, Aiptu Mustang Rahman dari Binmas dan Serda Hasanuddin dari Babinsa juga menekankan agar warga penghuni pulau juga ikut menjaga kantibmas. “Jika masalah keamanan dan ketertiban, segera hubungi kami,” kata Aiptu Mustang.
Karena masih kurang bersihnya wikayah Pulau Gusung, Said mengajak warga untuk bermufakat menetapkan hari kerja bakti setiap pekan. Disepakati, warga penghuni Pulau Gusung melakukan Jumat bersih setiap pekan.
Penulis : Angga