Kepala Diskopukm Makassar Buka FGD, Bahas Peningkatan Pendapatan Masyarakat Melalui BULo
FAKTAKOTA, MAKASSAR– Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Diskopukm) Kota Makassar Muhammad Rheza, S.STP., M.Si didampingi Kepala Bidang Kelembagaan Koperasi dan Tim teknis membuka secara resmi Kegiatan Forum Group Discussion
(FGD) dengan tema Upaya Pembentukan Ekonomi Baru dan Peningkatan Pendapatan Masyarakat Lorong melalui Badan Usaha Lorong (BULo), bertempat di Hotel Arthama Makassar, 25 Juli 2023.
Kegiatan ini dihadiri oleh Tim Ahli Walikota Makassar Ibu Dr. Sakka Pati, Kepala Bagian Hukum Ibu Dr. Daniati, Kepala Seksi Ekbang 15 Kecamatan, perwakilan LPM, serta para pelaku usaha di lorong.
Fgd ini bertujuan untuk memberikan wadah diskusi kepada masyarakat tentang bagaimana bina usaha lorong (bulo) dapat menjadi pusat ekonomi baru serta dapat meningkatkan pendapatan masyarakat khususnya para pelaku Usaha di Kota Makassar.