Camat Bontoala Halal Bi Halal di Recovery Center Gaddong

Camat Bontoala Halal Bi Halal di Recovery Center Gaddong

FAKTAKOTA, MAKASSAR — Pemerintah Kecamatan Bontoala mengundang RT RW sekelurahan Gaddong, dalam kegiatan halal bihalal sekaligus rapat koordinasi, Senin (10/5/2022) .

 

Kegiatan di ini di laksanakan di recovery center kelurahan Gaddong dan dihadiri oleh Camat Bontoala Arman S.Sos M.Si dan Lurah Gaddong Rudyansyah Jufri S.IP beserta seluruh RT RW Sekelurahan Gaddong.

 

Pada rapat koordinasi tersebut, RT RW dan pemerintah kelurahan membahas soal program kerja yang akan di laksanaan kecamatan Bontoala kedepan. Utamanya yang berkaitan dengan kelurahan Gaddong.

 

Camat Bontoala, Arman mengatakan kedepan masih ada beberapa program yang harus di maksimalkan seluruh RT RW Sekelurahan Gaddong. Salah satunya adalah program vaksinasi lansia dan pemanfaatan Recovery center.

 

“Kami meminta peran aktif para RT RW agar program kita berlansung dengan baik dan lancar, ” katanya.

 

Sementara itu, Lurah Gaddong Rudyansyah mengatakan, pihaknya siap menjalankan arahan dan instruktur camat Arman.

 

“Kami siap melaksanakan instruksi pak camat. Dan kami akan memaksimalkan program-program yang sudah dicanangkan” pungkasnya.

 

Baca Juga