Camat Biringkanaya Tinjau Layanan Adminduk, Ini Pesannya

Camat Biringkanaya Tinjau Layanan Adminduk, Ini Pesannya

FAKTAKOTA, MAKASSAR — Camat Biringkanaya Benyamin B. Turupadang meninjau langsung pelaksanaan pelayanan administrasi kependudukan Kecamatan Biringkanaya yang terletak di Kantor Kecamatan Biringkanaya no.100 Makassar, Kamis (17/2/2022).

 

Dalam kesempatan itu dia menyampaikan bahwa keberlangsungan pelayanan harus berorientasi pada pelayanan ramah dan humanis

 

“Kami mengecek langsung pelayanan pada warga, memastikan warga yang datang diterima dan dilayani dengan baik, ramah, dan humanis sekaligus bila ada kekurangan kelengkapan berkas dapat diberi informasi yang jelas, tepat dan dapat dimengerti,” jelasnya

 

Selanjutnya Camat Benyamin Kembali mengingatkan kepada Staf agar tetap ramah dan santun pada warga yang datang mengurus kebutuhan administrasi kependudukannya.

 

Menurutnya terwujudnya pelayanan publik yang berkualitas menjadi salah satu ciri tata pemerintahan yang baik. Kinerja pelayanan publik sangat besar pengaruhnya terhadap kualitas kehidupan masyarakat.

 

“Kita ini pelayan masyarakat harus tetap sopan dan santun tapi tegas dalam aturan,” ujarnya.

 

Berita Terkait
Baca Juga